Kelas Kerjasama PLN-PNUP 2013

Edulogi - Kelas Kerjasama PLN-PNUP 2013. Mungkin banyak yang masih asing dengan kelas kerjasama PLN-PNUP (Politeknik Negeri Ujung Pandang) atau bahkan tidak mengetahui tentang kelas kerjasama PLN-PNUP. Perlu Anda ketahui, kelas kerjasama PLN-PNUP sudah berjalan selama tiga tahun, yakni dimulai dari tahun 2010. Dan kebetulan, tahun 2013 ini kembali dibuka kelas kerjasama PLN-PNUP. Keistimewaan atau keuggulan kelas ini adalah mahasiswa yang lulus dari kelas kerjasama PLN akan LANGSUNG diterima sebagai pegawai PT. PLN (Persero) tanpa tes lagi. Tapi dengan syarat, IPK tidak boleh < 2,75 dan harus lulus tes kesehatan akhir. Karena program kelas kerjasama PLN adalah D3, sehingga mahasiswa kelas kerjasama PLN hanya menempuh studi selama 5 semester dan semester terakhir (semester 6) sudah magang di PLN.
Perlu juga diketahui bahwa tahun-tahun sebelumnya terdapat dua jurusan kelas kerjasama PLN, yakni Jurusan Teknik Mesin Program Studi Teknik Konversi Energi dan Jurusan Teknik Elektro Program Studi Teknik Listrik. Namun untuk angkatan IV hanya dibuka di Jurusan Teknik Elektro Program Studi Teknik Listrik.
Tahapan tesnya sendiri terbilang cukup banyak karena PLN sangat serius dalam menyaring orang-orang yang berhak dan pantas bekerja di PLN. Tahapan tesnya yaitu:
  1. Tes Akademik
  2. Psikotes
  3. Tes Kesehatan
  4. Wawancara
Untuk lebih jelasnya mengenai jadwal dan persyaratannya, bisa diunduh DI SINI.

Sumber: Portalnesia

0 comments:

Post a Comment

Like us on Facebook
Follow us on Twitter
Recommend us on Google Plus